Sebelum bertransisi ke dunia coaching, Asmarandhany memiliki pengalaman operasional dan leadership selama lebih dari 12 tahun di perusahaan-perusahaan ternama seperti Astra, GroupM, ZALORA, Shopee, dan Hypefast. Ia berperan dalam memberikan dampak bisnis strategis di berbagai sektor termasuk media, teknologi, ritel, dan consulting, dengan fokus utama pada Business Development dan Marketing
Keahliannya dalam menghadapi tantangan yang kompleks dalam lingkungan yang dinamis memicu semangatnya terhadap Leadership dan Talent Development. Menyadari tantangan leadership yang dihadapi oleh organisasi yang berkembang pesat, ia mengejar sertifikasi dalam pembinaan atau coaching profesional yang diakreditasi oleh International Coaching Federation (ICF).
Metodologi pelatihan Asmarandhany dikenal dengan pendekatan terstruktur yang didukung oleh wawasan bisnis yang mendalam. Ia menggabungkan latar belakang profesionalnya dengan framework yang efektif, serta menekankan pentingnya mindfulness dan self-awareness untuk mencapai growth dan development yang komprehensif.
Setelah meng-coaching lebih dari 185 profesional dan berkolaborasi dengan lebih dari 35 perusahaan dalam webinar, tranings, dan inisiatif talent development, ia merangkum semua pengalaman tersebut dalam praktiknya.
Materi dibuat berdasarkan sintesis pengalaman bekerja langsung selama +12 tahun di start up dan perusahaan berbasis digital.
Mulai dari membangun, mengelola, dan mengembangkan tim yang terdiri dari generasi Millenials dan Gen-Z, serta dikomnbinasikan dengan pengalaman coaching profesional, membuat materi yang lebih powerful dan insightful bagi klien.
Modul & aktivitas dibuat relevan dengan perusahaan-perusahaan yang berkembang pesat, dan dengan dinamika dunia kerja modern.
Dengan mempertimbangkan tantangan-tantangan yang dihadapi oleh organisasi dengan lingkungan yang agile, kolaboratif dan dinamis, dengan generasi Milenial dan Gen Z yang menjalankan peran dan project yang strategis.
Tidak seperti pendekatan training HR konvensional yang hanya menyajikan konsep teoritis.
Saya memahami kebutuhan dan tantangan bisnis di dunia modern, sehingga modul serta aktivitas yang ditawarkan dapat membantu talenta berpikir lebih strategis dan berfokus pada solusi praktis.